Tujuan Pendidikan
Tujuan Pendidikan Nasional ditulis dalam Undang-undang No. 20 Tahun 2003 Pasal 1 ayat 2 yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Arti pendidikan sendiri menurut Ki Hajar Dewantara adalah daya upaya untuk memajukan budi pekerti, pikiran, serta jasmani anak, agar dapat memajukan kesempurnaan hidup yaitu hidup dan menghidupkan anak yang selaras dengan alam dan masyarakat. Arti pendidikan juga tertuang dalam UU No. 20 Tahun 2003 pasal 1 ayat 1 yang menyebutkan “Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.
Kalimat “Mencerdaskan kehidupan bangsa” yang tertuang dalam UUD 1945 alinea ke-4 yang merupakan tujuan utama nasional, menggambarkan cita-cita bangsa Indonesia untuk mendidik dan menyamaratakan pendidikan ke seluruh penjuru Indonesia agar tercapai kehidupan berbangsa yang cerdas. Menurut UU No. 20 Tahun 2003 pasal 1 ayat 2 menyebutkan mengenai arti dari pendidikan nasional yang berbunyi, “Pendidikan nasional adalah pendidikan yang berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang berakar pada nilai-nilai agama, kebudayaan nasional Indonesia dan tanggap terhadap tuntutan perubahan zaman.” Kemudian Fungsi dan Tujuan Pendidikan Nasional terdapat dalam pasal 3 Undang-undang No. 20 Tahun 2003 yang berbunyi: “Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.”
Untuk lebih terarahnya pencapaian harapan yang hendak dicapai oleh SMP Darul Falah Enrekang sebagaimana tersurat dan tersirat dalam visi dan misi di atas maka, dirumuskan dalam bentuk tujuan sebagai berikut:
- Persentasi kelulusan tahun 2022 100 % dan memiliki nilai rata-rata mata pelajaran UJIAN SEKOLAH baik.
- Meningkatkan jumlah lulusan yang diterima di MAN/MAS dan atau SMAN/SMAS
- Tamatan SMP mampu memahami dan mengamalkan ajaran agama Islam serta memberikan kontribusi positif dalam kehidupan bermasyarakat.
- Tamatan SMP mampu membaca Al Qur’an dengan baik dan benar
- Tamatan SMP mampu menghafal target sesuai pilihan program yaitu Tahfidz Wajib, Reguler atau Tahfidz Khusus
- Meningkatkan ukhuwah Islamiyah dan menjadi teladan di lingkungan sekitarnya
- Meningkatkan prestasi santri dalam lomba Mapel, Olahraga, Seni Keterampilan, dan Agama baik tingkat Kabupaten, Provinsi atau Nasional
- Meningkatkan peran dan kontribusi orangtua santri, masyarakat atau stake holder yang terkait melalui Komite dalam menunjang proses pembinaan dan pembelajaran santri
- Terwujudnya lingkungan pembelajaran yang sehat, berbudaya lingkungan, aman, nyaman, menyenangkan dan bermakna.
- Mempersiapkan peserta didik sebagai bagian dari anggota masyarakat yang mandiri, peduli lingkungan dan berguna dengan belajar untuk membangun dan menemukan jati diri melalui proses belajar yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan.
- Terbentuknya karakter siswa melalui pengembangan gerakan PPK; yaitu religius, nasionalisme, integritas, kemandirian dan kegotongroyongan. Masing-masing nilai tidak berdiri dan berkembang sendiri-sendiri, melainkan saling berinteraksi satu sama lain, berkembang secara dinamis dan membentuk keutuhan pribadi.
Halaman Lainnya
Sejarah Sekolah
SMPS Darul Falah Enrekang Adalah sekolah menengah pertama Swasta yang berbasis pesantren dengan nama Pondok Pesantren Modern Darul Falah Enrekang sekolah ini dibawah naungan Yayasan Pen
Profil
SMPS Darul Falah Enrekang merupakan sekolah menengah pertama yang berada dalam naungan Yayasan Pendidikan Islam Enrekang di Pondok Pesantren Modern Darul Falah Enrekang. Saat ini, SMPS
Visi dan Misi
VISI Perkembangan dan tantangan masa depan yaitu perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi; globalisasi yang sangat cepat; era informasi; dan berubahnya kesadaran masyarakat d